Studi independen merupakan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) teknik kimia Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur. Sebanyak 4 mahasiswa sedang menjalankan studi independen bersama PT. Mitra Hijau Indonesia sejak bulan Agustus 2023 hingga Desember nanti. PT. Mitra Hijau Indonesia adalah perusahaan konsultan yang bergerak pada bidang penyusunan studi AMDAL, desain dan konstruksi instalasi pengolahan air limbah, perencanaan bangunan sanitasi, pembuatan studi kelayakan, dan studi lingkungan hidup lainnya. Mahasiswa diberikan projek riil dan diajak beraktivitas langsung seperti survey ke lokasi sebuah industri. Salah satu projek yang diberikan oleh PT. Mitra Hijau Indonesia adalah penyusunan pelaporan RKL-RPL PT.Global Distribusi Pusaka.
Tahap yang dilakukan sebelum penyusunan pelaporan RKL-RPL adalah mempelajari matriks UKL-UPL PT.Global Distribusi Pusaka. Setelah itu mahasiswa diajak survey ke PT.Global Distribusi Pusaka di daerah Berbek Industri, Berbek, Kec. Waru, Kabupaten Sidoarjo. Survey dilakukan untuk memantau upaya pengelolaan yang tertera di dalam dokumen UKL-UPL PT. Global Distribusi Pusaka apakah sudah dilaksanakan atau tidak. Mahasiswa diajak keliling mulai dari area halaman, perkantoran sampai pergudangan. Upaya pengelolaan dilakukan PT. Global Distribusi Pusaka untuk mengatasi dampak yang mungkin ditimbulkan seperti timbulnya limbah padat, limbah cair, limbah B3 dan penurunan kualitas udara. Hasil survey nantinya akan dituangkan dalam pelaporan pelaksanaan RKL-RPL PT. Global Distribusi Pusaka periode Juli-Desember. Setiap 6 bulan sekali harus dilakukan pelaporan pelaksanaan RKL-RPL.
Pada tanggal 23 November 2023 pukul 09.00 WIB telah dilakukan monitoring evaluasi di kantor PT. Mitra Hijau Indonesia bersama Bapak M. Furoiddun Nais, S.T, M.T selaku direktur PT. Mitra Hijau Indonesia. Mahasiswa ditemani oleh Bapak Ir. Mu’tasim Billah, M.S selaku dosen koordinator. Monitoring evaluasi dilaksanakan untuk memantau perkembangan kegiatan studi independen mahasiswa.